Bismillah..
Kali ini bikin coin purse , pake teknik fabric origami. Folded Star.
Tenaang, kali ini saya bikin full jahit tangan, jd yang belum punya mesin jahit jangan minder dulu ya, bisa ikutan kok 😄
Yak langsung saja, siapkan bahannya dulu
Bahannya :
- kain aneka warna, saya menggunakan charm pack
(Charm pack itu kain yang sdh dipotong, besarnya 5" x 5" ,biasanya dijual satu set, terdiri dr bbrp motif/warna)
- jarum dan benang jahit
- jarum pentul
- penggaris bentuk lingkaran, untuk jiplak pola
- gunting
- biastape
- pengait handle
- resleting (gak kepoto)
Cara buat nya :
Potong kain bentuk lingkaran dg menggunakan pola penggaris tadi,
- kain polos warna biru diameter 12 cm, fungsinya untuk kain alasnya
- kain motif polkadot biru diameter 8cm sebanyak 4 buah (noted : 1 charm pack menghasilkan 2 buah lingkaran).
- kain motif bunga diameter 8cm 3 motif @8 buah
Cara melipat kainnya adalah lipat menjadi 2 terlebih dahulu, kemudian samping kanan dan kiri kain lipat kedalam hingga membentuk segitiga (lihat gambar).
Lebih baik hasil segitiganya di setrika terlebih dahulu,biar benar2 lurus melipatnya.
Kain polos buat alasnya terlebih dahulu tandai dg pensil, bagi menjadi 8 bagian (buat garis potong horizontal dn vertikal). Hal ini untuk memudahkan menyusun kain motifnya nanti.
Susun potongan kain yang sudah dilipat bentuk segitiga diatas kain polos, pastikan rapi, ujung ketemu ujung ya.
Jelujur kasar agar kain tidak bergeser.
Jadi sudah row 1.
Lanjut kita buat row ke 2, gunakan kain dg motif yang berbeda.
Kalau pada row 1 tadi menggunakan 4 buah kain, di row selanjutnya akan menggunakan 8 buah kain.
Cara melipatnya sama seperti tadi. Bedanya di penyusunan kain saja.
Susun kain di row 2 ini pas dibawah row 1, atur jaraknya. Tiap lipatan isi dengan 1 segitiga, jd nanti akan ada 8 segitiga. Jelujur kasar agar kain tidak bergeser.
Note : perhatikan ,lipatan tiap row harus bisa ditarik garis lurus.
Row ke 3 dan ke 4 juga menggunakan 8 buah kain di tiap row nya. Pakai motif yang berbeda ya.
Cara menyusunnya ,letakkan pas dibawah row ke 2. Luruskan. Jangan lupa jelujur kasar di tiap row nya
Setelah jadi 4 lapisan dan alas kain tertutup semua, kemudian buat jahitan ( jelujur pendek, atau tusuk tikam jejak) pada bagian atas kain,dimulai dari pusat lingkaran, kearah luar lingkaran.
Jahit pada lipatan kain segitiga.
Fungsinya untuk menyatukan kain tiap row.
Nantinya bagian belakangnya seperti gambar dibawah ini.
Jelujur kasar yang dibuat tiap row tadi bisa dilepas.
Pasang biastape (bisban)
Jadilah folded starnya.
Buat 1 lagi buah folded star, caranya sama ya seperti di awal tadi, tapi saya menggunakan motif kain yg beda.
2 buah folded star untuk sisi depan dan belakang coin pursenya
Buat handle coin purse nya.
Saya menggunakan sisa biastape yang tdk terpakai.
Pasang resleting.
Semat dg jarum pentul untuk memudahkan menjahit resleting
Tips : apabila memakai resleting meteran, bakar kedua ujungnya agar tidak berserabut resletingnya
Lanjutkan memasang resleting pada sisi lainnya.
Gabung dua folded star tadi ,bagian bagus ada di sisi dalam. Bagian buruk menghadap keluar.
Tutup sisi yang tidak dipasang resleting. Bisa menggunakan tusuk roll, atau tusuk feston dg space rapat.
Jangan lupa selipkan ring untuk handle di satu sisinya.
Apabila sudah dijahit , balik coin pursenya, sisi bagus menghadap keluar.
Tadaa... Seperti ini jadinya (sisi depan)
Ini sisi bagian belakangnya
Bagian dalamnya seperti gambar
Coin purse folded star sudah jadii , siap begaya ^^
Tidak susah kan? Hehe.
Silahkan mencoba. Semoga bermanfaat
Jangan takut bereksperimen dengan warna. Pilih gayamu sendiri 😘